Jumat, 27 April 2012

Ruang Lingkup Ekonomi


 Ruang Lingkup Ekonomi

Outline

•Pengertian Ekonomi
•Masalah–masalah ekonomi
•Bentuk–bentuk Sistem Ekonomi

Pengertian Ekonomi
•Semua yang menyangkut hal–hal berhubungan dengan kehidupan rumah tangga (bangsa, Negara dan dunia)
•Macam–macam kebutuhan
•Macam–macam barang

Masalah–masalah Ekonomi
•What,apa dan berapa yang diproduksi
•How, bagaimana cara berproduksi
•Who, untuk siapa barang di produksi

Sistem Ekonomi
•Pengertian system ekonomi
•Bentuk–bentuk Sistem ekonomi:
a.       Kapitalis
b.      Sosialis
c.       Komunis

Ekonomi studi perdagangan, keputusan produksi dan konsumsi seperti yang terjadi dalam pasar tradisional.
Ekonomi merupakan salah satu ilmu sosial yang mempelajari aktivitas manusia yang berhubungan dengan produksi, distribusi, dan konsumsi terhadap barang dan jasa. Istilah "ekonomi" sendiri berasal dari bahasa Yunani, yaitu οἶκος (oikos) yang berarti "keluarga, rumah tangga" dan νόμος (nomos) yang berarti "peraturan, aturan, hukum". Secara garis besar, ekonomi diartikan sebagai "aturan rumah tangga" atau "manajemen rumah tangga." Sementara yang dimaksud dengan ahli ekonomi atau ekonom adalah orang menggunakan konsep ekonomi dan data dalam bekerja.

Manusia sebagai makhluk sosial dan ekonomi

Manusia sebagai makhluk sosial dan makhluk ekonomi pada dasarnya selalu menghadapi masalah ekonomi. Inti dari masalah ekonomi yang dihadapi manusia adalah kenyataan bahwa kebutuhan manusia jumlahnya tidak terbatas, sedangkan alat pemuas kebutuhan manusia jumlahnya terbatas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar